Jabatan Ketua Gapensi Kepri Berakhir, Nama Ady Indra Pawennari ‘Menguat’

Ady Indra Pawennari
Ady Indra Pawennari

Namun, jika para pemilik suara mempercayainya memimpin organisasi konstruksi tertua di Indonesia tersebut, Ady menyatakan siap menerima amanah itu.

“Kita lihat perkembangan dulu. Kalau dipercaya mayoritas pemilik suara, saya siap. Apalagi, saya bukan orang baru di Gapensi. Saya sudah bergabung sebagai anggota Gapensi Tanjungpinang sejak tahun 2000,” kata Ady.

Bacaan Lainnya

Ketua Badan Pengurus Wilayah (BPW) Kerukunan Keluarga Sulawesi Selatan (KKSS) Kepri ini, mengaku sudah dihubungi sejumlah pengurus BPC Kabupaten/Kota yang meminta dirinya bersedia dicalonkan sebagai Ketua Umum Gapensi Kepri periode 2025 – 2030.

“Sudah ada beberapa pengurus BPC Kabupaten/Kota yang berkomunikasi dengan saya dan meminta kesediaan saya untuk dicalonkan sebagai ketua umum BPD Gapensi Kepri. Pada prinsipnya, saya siap,” tegas Ady.

Selain Ady Indra Pawennari, beberapa nama bakal calon Ketua Umum Gapensi Kepri juga disebut-sebut siap berkompetisi dalam Musda yang akan digelar dalam waktu 3 bulan ke depan.

Diantaranya, mantan pengurus BPD Gapensi Kepri, Des Iskandar, pengurus BPC Gapensi Batam, Sahaya Simbolon dan Djoko Mulyono.(***)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *